Kami berkomitmen menciptakan perubahan positif melalui bantuan sosial, pendidikan, kesehatan, dan pemberdayaan ekonomi. Dengan mengedepankan nilai-nilai kemanusiaan, kami memberdayakan generasi muda dan merespons krisis dengan cepat. Bersama mitra berbagai sektor, kami memperluas jangkauan program untuk mewujudkan masyarakat yang lebih adil dan sejahtera.

Visi Yayasan

Menjadi yayasan yang terdepan dalam menciptakan perubahan positif di Indonesia melalui aksi sosial, pelayanan keagamaan yang penuh kasih, dan kontribusi nyata dalam bidang kemanusiaan, untuk mewujudkan masyarakat yang lebih adil, sejahtera, dan berkeadilan.

Misi Yayasan

Meningkatkan kualitas hidup masyarakat dengan memberikan bantuan sosial dan fasilitas yang mendukung peningkatan pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan ekonomi bagi mereka yang membutuhkan.

Mengembangkan program keagamaan yang memberikan pemahaman Islam yang penuh kasih dan toleransi, serta mengajak masyarakat untuk hidup dalam kedamaian dan saling menghargai.

Menanggapi bencana dan krisis kemanusiaan dengan memberikan pertolongan yang cepat, tepat, dan berkelanjutan, serta berusaha memulihkan kondisi sosial dan ekonomi korban bencana.

Mengoptimalkan potensi generasi muda melalui pendidikan yang berbasis nilai-nilai kemanusiaan, agar mereka dapat menjadi agen perubahan yang membawa dampak positif bagi lingkungan sekitar.

Berkolaborasi dengan lembaga-lembaga terkait, baik pemerintah, masyarakat, dan sektor swasta, dalam rangka memperluas cakupan program-program sosial dan kemanusiaan yang dapat bermanfaat bagi masyarakat luas.

Kegiatan Yayasan

Bidang Sosial

  1. Mendirikan lembaga formal dan non formal, termasuk mendirikan lembaga pendidikan baik umum ataupun kejuruan mulai dari tingkat Play Group, Taman Kanak-kanak, Madrasah Diniyah Awaliyah (MDA), sampai tingkat Perguruan Tinggi
  2. Menyelenggarakan Sekolah Luar Biasa dan Lemah Mental
  3. Menyelenggarakan Panti Asuhan, Panti Jompo, dan Panti Werda
  4. Menyelenggarakan Rumah Sakit, Poliklinik, dan Laboratorium
  5. Menyelenggarakan apresiasi di bidang seni dan budaya
  6. Menyelenggarakan pembinaan untuk kemajuan dibidang olahraga
  7. Melakukan penelitian dan observasi untuk kemajuan ilmu pengetahuan
  8. Studi banding peningkatan kegiatan dalam bidang pengetahuan dan kebudayaan
  9. Pendidikan dasar/Ibtidaiyah Swasta
  10. Pendidikan Menengah Pertama/Tsanawiyah Swasta
  11. Pendidikan Taman Kanak-kanak Swasta/Raudatul Athfal/Bustanul Athfal
  12. Pendidikan Kelompok Bermain
  13. Pendidikan Taman Penitipan Anak
  14. Pendidikan Taman Kanak-kanak Luar Biasa
  15. Pendidikan anak usia dini sejenis lainnya
  16. Satuan Pendidikan Anak Usia Dini/ PAUD Al-Qur’an
  17. Satuan pendidikan Anak Usia Dini
  18. Satuan Pendidikan Keagamaan Dasar
  19. Satuan Pendidikan Keagamaan Menengah Pertama
  20. Pendidikan Menengah/Aliyah Swasta
  21. Pendidikan Menengah Kejuruan/ Aliyah Kejuruan Swasta
  22. Satuan Pendidikan Keagamaan Menengah
  23. Pendidikan Tinggi Akademik Swasta
  24. Pendidikan Tinggi Vokasi dan Profesi Swasta
  25. Pendidikan Tinggi Keagamaan Swasta
  26. Pendidikan Keagamaan Lainnya YTDL
  27. Jasa Pendidikan Manajemen dan Perbankan
  28. Jasa Pendidikan Komputer (Teknologi Informasi dan Komunikasi) Swasta
  29. Pendidikan Bahasa Swasta
  30. Pendidikan Kesehatan Swasta
  31. Pendidikan Bimbingan Belajar dan Konseling Swasta
  32. Pendidikan Teknik Swasta
  33. Pendidikan Lainnya Swasta

Bidang Keagaaman

  1. Mendirikan sarana ibadah
  2. Meningkatkan pemahaman keagamaan
  3. Menyelenggarakan Pondok Pesantren dan tempat pengajian
  4. Menerima dan menyalurkan infaq dan sedekah
  5. Studi banding peningkatan kegiatan dalam keagamaan
  6. Melaksanakan syiar keagamaan

Bidang Kemanusiaan

  1. Memberikan bantuan kepadamu korban bencana alam, seperti banjir, tanah longsor, kebakaran, gunung meletus
  2. Memberikan bantuan kepada pengungsi akibat perang
  3. Memberikan bantuan kepada tuna wisma, fakir miskin, dan gelandangan
  4. Mendirikan dan menyelenggarakan rumah singgah
  5. Mendirikan dan menyelenggarakan Rumah Pelayanan Jenazah
  6. Memberikan perlindungan konsumen
  7. Menyelenggarakan pelestarian lingkungan hidup

Jalan Hangtuah, Kelurahan/Desa Tambusai Batang Dui,
Kecamatan Bathin Solapan, Kabupaten Bengkalis
Provinsi Riau (Kode Pos: 28785)

Tri Haryadi
bantuan@yayasanlivingstoneindonesia.com

Copyright @2025